√ Apa Itu Julo : Fitur, Limit, Bunga, Tenor, Kelebihan & Kekurangan

Apa Itu Julo – Pinjaman online saat ini sudah menjadi salah satu hal umum di tengah masyarakat milenial. Banyak sekali aplikasi pinjaman online yang memberikan pinjaman dana segar dengan proses cepat serta jangka waktu hingga 12 bulan. Sebut saja Akulaku, Kredivo, Kredit Pintar, Julo dan masih banyak lagi pinjaman online lainnya. Di pertemuan kali ini paylaterin.com akan membahas mengenai salah satu kredit online tersebut yaitu Julo Pinjaman Online.

Julo bisa kalian jadikan opsi utama jika membutuhkan dana pinjaman yang cukup mendesak. Selain memiliki suku bunga ringan, kalian juga bisa memilih tenor angsuran yang cukup fleksibel. Berbicara mengenai apa itu Julo, kami bukan hanya akan membahas mengenai apa itu pengertian Julo saja melainkan beberapa informasi lainnya seperti fitur apa saja di Julo, limit, tenor dan keunggulan dari aplikasi Julo itu sendiri.

Penting juga untuk diketahui bahwa aplikasi ini memiliki beragam fitur menarik yang bisa dinikmati oleh para pengguna nantinya. Kami singgung sedikit mengenai fitur tersebut, salah satunya adalah fitur tarik dana dan juga transfer dana. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mentransfer ataupun menarik dana beberapa kali transaksi kapanpun sesuai keinginan dan kebutuhan para pengguna Julo. Dengan kata lain proses pencairan limit bisa dilakukan berulang-ulang selama limit tersebut masih tersedia.

Bukan hanya menghadirkan beragam fitur terbaru itu saja, Julo juga tentunya memiliki keunggulan seperti bunga rendah, keamanan data terjamin, terdaftar dan diawasi OJK serta didukung dengan teknologi canggih. Bagi kalian yang mungkin ingin menggunakan aplikasi Julo, kalian bisa simak artikel sebelumnya mengenai CARA MENDAPATKAN JULO. Baiklah untuk lebih jelasnya lebih baik langsung saja simak informasi mengenai apa itu Julo berikut ini.

Apa Itu Julo

Apa Itu Julo Pinjaman Online?

Seperti janji kami diatas, pembahasan utama yang dapat kalian pahami adalah mengenai apa itu Julo. Aplikasi ini merupakan Kredit Tanpa Agunan atau KTA yang ditawarkan secara eksklusif kepada para pengguna smartphone Android di Indonesia dengan fitur proses pengajuan cepat, mudah, bunga rendah dan cashback.

Dengan memanfaatkan aplikasi kredit online tanpa agunan ini, pengguna bisa mengatasi berbagai masalah finansial yang umum terjadi di tengah pandemi seperti sekarang ini. Kalian bisa langsung mengunduh aplikasi ini melalui Playstore dan kemudian Install untuk mendapatkan limit kredit.

Keunggulan Julo

Keunggulan Julo

Sebagai pengguna baru, kalian tentu harus mengetahui apa saja keunggulan yang dimiliki. Adapun keunggulan Julo itu diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Mengusung Teknologi Canggih

Pihak Julo selalu berupaya untuk melakukan berbagai inovasi untuk memberikan yang terbaik dalam menguji kelayakan kredit para calon nasabah.

2. Keamanan Data Terjamin

Pihak terkait memahami keresahan para nasabah yang tidak ingin data pribadi mereka disalahgunakan. Kalian tidak perlu khawatir karena semua data akan aman dan terjamin kerahasiaannya oleh pihak Julo.

3. Terdaftar & Diawasi Langsung Oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan)

Poin penting yang perlu diketahui dan diperhatikan adalah Julo telah terdaftar dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

4. Suku Bunga Rendah

Suku bunga yang ditawarkan juga terbilang rendah jika dibandingkan dengan pinjaman online lainnya, yakni mulai dari 0,1% per hari. Jadi kalian tidak perlu pusing dengan beban bunga besar.

Fitur Menarik

Fitur Julo

Mengenai fitur, diatas juga sudah kami jelaskan mengenai apa saja fitur yang tersedia di aplikasi pinjaman online satu ini. Nah untuk lebih detailnya, langsung saja simak penjelasan berikut ini.

Cashback

Fitur pertama itu adalah Cashback. Cashback ini merupakan fitur unik dari pinjaman Cicil. Kalian akan mendapatkan uang kembali atau cashback sebesar:

  • 3% setiap kali membayar cicilan paling lambat 4 hari sebelum tanggal jatuh tempo.
  • 2% setiap kali membayar cicilan 3 atau 2 hari sebelum tanggal jatuh tempo.
  • 1% setiap kali membayar cicilan 1 hari sebelum tanggal jatuh tempo atau pada tanggal jatuh tempo

Tarik & Transfer Dana

Fitur kedua adalah tarik dan transfer dana. Keunggulan dari fitur unik satu ini adalah sebagai berikut:

  • Registrasi serta verifikasi data hanya perlu dilakukan sekali saja
  • Limit kredit bisa dicairkan dalam beberapa kali transaksi kapanpun sesuai dengan keinginan dan kebutuhan nasabah

Limit & Tenor Pinjaman Julo

Limit Tenor Pinjaman Julo

Setelah mengetahui informasi apa itu, kemudian keunggulan serta fitur, berikutnya kami akan menyampaikan informasi limit kredit serta tenor pinjaman yang diberikan kepada pengguna. Pertama adalah soal limit kredit, dimana limit kredit diberikan mulai dari Rp 500.000 hingga maksimal Rp 10.000.000.

Akan tetapi perlu diketahui bahwa limit itu ditentukan berdasarkan uji kelayakan oleh tim Kredit Analisis pihak terkait. Kemudian untuk tenor angsuran, pengguna yang sudah berhasil mencairkan dana, mereka bisa memilih tenor angsuran mulai dari 60 hari hingga maksimal 180 hari.

Suku Bunga Pinjaman Julo

Suku Bunga Pinjaman Julo

Informasi suku bunga ini memang kerap menjadi pertanyaan bagi para pengguna baru. Berapa suku bunganya? Apa suku bunganya besar? Perlu diketahui bahwa suku bunga yang ditawarkan adalah 6% hingga 1% per bulan. Namun bunga tersebut ditetapkan berdasarkan hasil analisa kelayakan kredit masing-masing pengguna itu sendiri.

Call Center Julo

Call Center Julo

Apabila kalian memiliki beberapa pertanyaan penting terkait pinjaman satu ini, kalian bisa langsung menghubungi beberapa kontak di bawah ini.

  • Email : cs@julo.co.id
  • Live chat via aplikasi
  • Call Center : 021 5091 9034 / 021 5091 9036
  • Whatsapp : 0813 1778 2070 / 0813 1778 2065 (Chat only)
  • Social Media :
    • Facebook : @JULOIndonesia
    • Instagram : @juloindonesia

Kesimpulan

Menarik kesimpulan mengenai pembahasan apa itu Julo diatas, kami cukup merekomendasikan aplikasi pinjaman online satu ini. Disamping memiliki beragam keunggulan serta fitur menarik di dalamnya. Kalian juga bisa dengan mudah mengajukan pinjaman dengan syarat mudah dan proses cepat.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai apa itu Julo yang bisa kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja informasi yang bisa paylaterin.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.